Kolaborasi dan Dedikasi: Asesmen Lapangan Magister Akuntansi Syariah FEBI UIN Sumatera Utara, Menuju Reputasi Unggul dan Berdaya Saing Global!

FEBI UIN Sumatera Utara terus berupaya meningkatkan mutu pendidikan dengan melaksanakan asesmen lapangan untuk Program Studi Magister Akuntansi Syariah, yang berlangsung pada 06-09 Januari 2025. Asesmen ini dilakukan oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi, Manajemen, Bisnis, dan Akuntansi (LAMEMBA) dengan menghadirkan dua asesor terkemuka, yakni:

  • Prof. Dr. Heru Fahlevi, S.E., M.Sc., Ak., CA. (Universitas Syiah Kuala)
  • Dr. Rafrini Amyulianthy, Ph.D., C.A., C.M.A., Asean CPA. (Universitas Pancasila)

Pelaksanaan asesmen lapangan ini tidak hanya bertujuan untuk mengevaluasi kesesuaian kualitas akademik, tetapi juga untuk menciptakan lingkungan yang kondusif bagi peningkatan mutu pendidikan. Salah satu hal yang paling diingat oleh para asesor adalah kekompakan, kekeluargaan, keramah-tamahan, dan pelayanan prima yang ditunjukkan oleh seluruh civitas akademika FEBI UIN Sumatera Utara. Mereka merasa sangat dihargai dan nyaman sepanjang proses asesmen, menciptakan kesan mendalam yang menunjukkan profesionalisme sekaligus kehangatan dari fakultas ini.

Rektor UIN Sumatera Utara, Prof. Dr. Hj. Nurhayati, M.Ag., menyampaikan apresiasi mendalam atas semangat dan dedikasi yang ditunjukkan oleh FEBI UIN Sumatera Utara. “Asesmen ini merupakan salah satu langkah penting dalam perjalanan kita menuju peningkatan kualitas pendidikan yang lebih baik. Saya optimis dengan komitmen semua pihak, FEBI akan terus menjadi garda terdepan dalam mengembangkan pendidikan ekonomi dan bisnis Islam yang unggul,” ujar Rektor.

Dekan FEBI, Prof. Dr. H. M. Syukri Albani Nasution, M.A., menambahkan bahwa kegiatan ini bukan hanya tentang memenuhi persyaratan administrasi, tetapi juga refleksi dari komitmen fakultas untuk memberikan kontribusi nyata dalam dunia pendidikan. “Kami memberikan yang terbaik, tidak hanya dalam asesmen ini, tetapi juga dalam pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Ini adalah langkah bersama untuk membawa FEBI UIN Sumatera Utara menjadi lebih baik lagi,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua Prodi Magister Akuntansi Syariah, Dr. Nurlaila, S.E., M.A., CMA., CAPF., CIBA., CERA., mengungkapkan rasa syukur atas keberhasilan pelaksanaan asesmen lapangan. “Kami telah berusaha secara maksimal, tidak hanya dalam mempersiapkan dokumen dan bukti fisik, tetapi juga memberikan pelayanan terbaik kepada para asesor. Semoga hasil dari asesmen ini membawa berkah dan manfaat yang besar bagi Prodi Magister Akuntansi Syariah,” tuturnya dengan penuh harap.

Prof. Dr. Heru Fahlevi, S.E., M.Sc., Ak., CA., salah satu asesor, memberikan apresiasi atas kesiapan dan sambutan yang diberikan oleh tim FEBI UIN Sumatera Utara. “Pelaksanaan asesmen ini berjalan sangat lancar. Kami melihat komitmen luar biasa dari seluruh elemen fakultas dalam mendukung pengembangan pendidikan akuntansi syariah,” katanya.

Hal senada juga disampaikan oleh Dr. Rafrini Amyulianthy, Ph.D., C.A., C.M.A., Asean CPA., yang mengapresiasi semangat kolaborasi yang ditunjukkan FEBI UIN Sumatera Utara. “FEBI UIN Sumatera Utara telah menunjukkan dedikasi yang sangat tinggi dalam memenuhi standar mutu pendidikan, dan ini patut menjadi contoh bagi institusi lainnya,” ujarnya.

Selanjutnya, FEBI UIN Sumatera Utara juga bersiap menyambut asesmen lapangan untuk Program Studi S1 Ekonomi Islam serta proses submit borang dan asesmen lapangan untuk Magister Ekonomi Syariah. Seluruh pihak berharap agar proses ini berjalan lancar dan hasil yang diraih dapat semakin meningkatkan reputasi FEBI UIN Sumatera Utara sebagai pusat pendidikan ekonomi Islam yang unggul.

Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kemudahan dan keberkahan atas segala upaya kita bersama. Mari terus bersinergi untuk kemajuan FEBI UIN Sumatera Utara dan Tri Dharma Perguruan Tinggi,” tutup Dekan FEBI dengan penuh harapan.