Medan, 16 Januari 2025 – Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara kembali mencatat momen bersejarah dengan pelaksanaan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Fungsional Tahun 2025. Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh para pimpinan universitas, dosen, dan keluarga besar UIN Sumatera Utara. Salah satu nama yang dilantik pada kesempatan tersebut adalah Ibu Khaidar Rahmaini Jamila, dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Sumatera Utara, yang resmi menjabat sebagai Asisten Ahli.
Prof. Dr. Hj. Nurhayati, M.Ag., Rektor UIN Sumatera Utara, dalam sambutannya menyampaikan pesan penting terkait komitmen institusi untuk terus mendukung pengembangan karier dosen. “Pelantikan ini bukan hanya bentuk pengakuan terhadap dedikasi dan prestasi yang telah dicapai, tetapi juga amanah untuk terus meningkatkan kontribusi bagi dunia pendidikan. UIN Sumatera Utara bangga memiliki SDM unggul yang terus berkomitmen dalam membangun bangsa melalui pendidikan,” ungkap Rektor.
Ibu Khaidar Rahmaini Jamila, yang selama ini dikenal sebagai salah satu dosen berprestasi di FEBI, mengungkapkan rasa syukur dan harapannya setelah dilantik. “Ini adalah langkah awal yang menginspirasi saya untuk terus mengembangkan diri, baik dalam bidang pengajaran, penelitian, maupun pengabdian kepada masyarakat. Jabatan ini adalah tanggung jawab besar, dan saya berkomitmen untuk membawa nama baik FEBI dan UIN Sumatera Utara ke tingkat yang lebih tinggi,” ujarnya.

Dekan FEBI UIN Sumatera Utara, Prof. Dr. H. M. Syukri Albani Nasution, M.A., turut memberikan ucapan selamat kepada Ibu Khaidar. Dalam pernyataannya, beliau menekankan bahwa pencapaian ini merupakan kebanggaan bagi seluruh keluarga besar FEBI. “Kami mengucapkan selamat atas pencapaian ini. Dosen seperti Ibu Khaidar adalah representasi nyata dari kualitas dan semangat yang terus FEBI dorong. Harapan kami, ini menjadi motivasi bagi dosen lainnya untuk terus berkembang dan memberikan yang terbaik bagi mahasiswa serta institusi,” tutur Dekan.
Selain Dekan, jajaran pimpinan FEBI lainnya juga menyampaikan apresiasi. Salah satunya Wakil Dekan II FEBI, Dr. Fauzi Arif Lubis, M.A., menyoroti pentingnya jabatan fungsional sebagai langkah strategis untuk memperkuat mutu akademik fakultas. “Asisten Ahli adalah posisi yang strategis dalam pengembangan karier akademik. Kami yakin Ibu Khaidar akan memberikan kontribusi besar melalui penelitian dan publikasi ilmiahnya,” ucapnya.
Acara pelantikan ini ditutup dengan doa bersama, diiringi harapan agar para pejabat yang baru dilantik dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan integritas. Ke depan, UIN Sumatera Utara berharap dapat terus melahirkan dosen-dosen yang kompeten, inovatif, dan berdaya saing global.
Selamat dan sukses kepada Ibu Khaidar Rahmaini Jamila atas amanah baru sebagai Asisten Ahli. Semoga langkah ini membawa keberkahan dan kemajuan tidak hanya bagi FEBI UIN Sumatera Utara, tetapi juga bagi dunia pendidikan tinggi di Indonesia.