Kolaborasi FEBI UIN Sumatera Utara dan FEBI UIN Ar-Raniry: Pengabdian Masyarakat, Tingkatkan Pemberdayaan Ekonomi Berbasis Masjid!

FEBI UIN Sumatera Utara dan UIN Ar-Raniry Banda Aceh Bersinergi dalam Program Pengabdian Masyarakat: Dorong Kemandirian Ekonomi Berbasis Masjid di Kota Medan

Medan, Sumatera Utara – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Sumatera Utara berkolaborasi dengan FEBI UIN Ar-Raniry Banda Aceh dalam kegiatan pengabdian masyarakat bertema “Pemberdayaan Masjid Melalui Kemandirian Ekonomi.” Program ini menyasar Badan Kenaziran Masjid (BKM) dan pengelola koperasi syariah di 34 masjid di Kota Medan, bertujuan memperkuat peran masjid sebagai pusat pemberdayaan ekonomi umat.

Kegiatan dilaksanakan di tiga masjid utama sebagai pusat kegiatan, yaitu Masjid Ar-Riva’i, Masjid Al-Muhajirin, dan Masjid Al-Ma’ruf. Setiap lokasi menjadi tempat pelatihan intensif dalam pengelolaan keuangan syariah dan strategi kemandirian ekonomi berbasis masjid, dengan melibatkan dosen dan mahasiswa dari kedua perguruan tinggi.

Dekan FEBI UIN Sumatera Utara, Dr. Muhammad Yafiz, M.Ag., menyampaikan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah penting dalam meningkatkan kesejahteraan umat dengan menjadikan masjid sebagai pusat kegiatan ekonomi. “Kemandirian ekonomi berbasis masjid adalah solusi untuk menghadapi tantangan ekonomi umat saat ini. Melalui sinergi bersama UIN Ar-Raniry, kita berharap bisa menginspirasi masjid-masjid untuk bergerak maju dan mandiri secara finansial,” ujar Dr. Yafiz.

Tidak hanya para dosen dan mahasiswa yang antusias, masyarakat juga merasakan langsung manfaat dari program ini. Salah seorang pengurus Masjid Al-Muhajirin, menyampaikan apresiasinya terhadap pelatihan ini. “Kami merasa terbantu dengan bimbingan langsung dari tim FEBI. Dengan pelatihan ini, kami jadi lebih paham cara mengelola koperasi syariah dan memanfaatkannya untuk meningkatkan ekonomi jamaah. Saya merasa masjid kami bisa lebih mandiri dan berdaya,” ungkapnya.

Masyarakat lainnya, yang juga aktif di BKM Masjid Ar-Riva’i, menyatakan bahwa pelatihan ini memberikan wawasan yang sangat dibutuhkan. “Pelatihan ini mengajarkan kami bagaimana membangun ekonomi berbasis syariah yang lebih terstruktur. Kami jadi optimis bahwa masjid bisa menjadi tempat untuk memajukan ekonomi masyarakat sekitar,” ujarnya.

Kegiatan ini menunjukkan komitmen FEBI UIN Sumatera Utara dan FEBI UIN Ar-Raniry dalam mempromosikan nilai-nilai ekonomi syariah dan mendorong kemandirian umat melalui masjid. Diharapkan, program ini menjadi inspirasi bagi masjid lain di Indonesia untuk ikut serta aktif dalam pemberdayaan ekonomi umat, didukung oleh sinergi antara perguruan tinggi dan masyarakat.