Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Sumatera Utara kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Temu Ilmiah Forum Silaturrahim Studi Ekonomi Islam (FoSSEI) Regional Sumatera Bagian Utara 2024. Dalam acara bergengsi tersebut, mereka berhasil meraih sejumlah penghargaan di berbagai kategori lomba, membuktikan keunggulan dan kualitas pendidikan di FEBI UIN Sumatera Utara.
Prestasi yang diraih mahasiswa FEBI UIN Sumatera Utara antara lain dapat diklasifikasikan sebagai berikut:
Juara 1 Lomba Karya Tulis Ilmiah
- Dedek Joefanny (Perbankan Syariah)
- Fathiya Syahidah Nasution (Perbankan Syariah)
- T. Muhammad Farhan Abdillah (Akuntansi Syariah)
Juara 2 Business Plan
- Naswa Dalilah Habibah (Akuntansi Syariah)
- Diva Inge Salsabila (Akuntansi Syariah)
- Diyanah Fatin (Manajemen)
Juara 2 Debat Ekonomi Islam
- Maulana Fatur (Manajemen)
- Dita Amalia (Akuntansi Syariah)
- Dinda Trikania (Ekonomi Islam)
Juara 3 Video Kreatif
- Renny Dian Aprilla (Akuntansi Syari’ah)
- Ade Kurniawan (Perbankan Syariah)
- Taufiq Kamil (Ekonomi Islam)
Prestasi ini merupakan bukti nyata dedikasi, kerja keras, dan kreativitas mahasiswa FEBI UIN Sumatera Utara dalam menghadapi kompetisi tingkat nasional.
Dalam kesempatan terpisah, Dekan FEBI UIN Sumatera Utara, Prof. Dr. H. M. Syukri Albani Nasution, M.A., menyampaikan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian para mahasiswa. “Kami sangat bangga dengan prestasi yang diraih oleh mahasiswa kami di ajang Temu Ilmiah Forum Silaturrahim Studi Ekonomi Islam Regional Sumatera Bagian Utara 2024. Ini merupakan hasil dari kerja keras mereka dan dukungan seluruh sivitas akademika FEBI UIN Sumatera Utara,” ungkapnya.
Senada dengan itu, Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama, Dr. Marliyah, M.Ag., juga menyatakan apresiasi dan harapannya agar mahasiswa FEBI UIN Sumatera Utara terus mengukir prestasi. “Keberhasilan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh mahasiswa untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama FEBI UIN Sumatera Utara di kancah nasional maupun internasional,” ujarnya.
Dengan prestasi yang diraih ini, FEBI UIN Sumatera Utara semakin menunjukkan eksistensinya sebagai salah satu fakultas unggulan yang mampu mencetak mahasiswa berprestasi dan siap bersaing di dunia akademik maupun profesional. Semoga prestasi ini menjadi langkah terbaik bagi mahasiswa FEBI UIN Sumatera Utara untuk terus berkarya dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan bangsa.